Sebagai developer, mempelajari pengertian master plan adalah hal yang dasar. Ada juga ragam contoh yang bisa jadi gambaran bagaimana sebenarnya bentuk master plan itu sendiri. Ketahui selengkapnya lewat artikel yang Prospeku buat kali ini!
Master plan adalah sketsa tata ruang utama yang berisi tentang letak dan gambaran besar sebuah kawasan proyek infrastruktur yang akan dibangun. Bukan hanya itu, dalam master plan juga terlihat lokasi fasilitas umum dan sosial yang nantinya akan dapat digunakan bersama saat konstruksi sudah selesai dibuat.
Pada umumnya, master plan adalah dokumen yang berbentuk kertas lembaran. Namun kini tak jarang ada yang membuat contoh master plan hanya dalam bentuk soft file dalam perangkat digital saja.
Selain master plan, dalam bidang arsitektur juga dikenal dokumen yang bernama site plan. Lantas, apa perbedaan master plan dan site plan tersebut? Pada dasarnya, keduanya termasuk ke dalam sketsa gambar tentang satu kawasan arsitektur.
Hanya saja, perbedaan master plan dan site plan terletak pada ukuran skala. Pertama, skala lahan yang terlihat pada sketsa. Master plan adalah dokumen yang dibuat untuk pembangunan lahan di atas 50 Ha. Berbeda dengan site plan, gambaran lahan yang terpapar dalam sketsa tersebut biasanya punya luas kurang dari 50 Ha.
Kedua, dilihat dari waktunya, master plan adalah gambaran yang dibuat dan ditinjau setiap dua tahun sekali. Sehingga bisa dibilang saat akan ada renovasi atau perubahan pengembangan wilayah, master plan merupakan acuan yang akan selalu dilihat. Sedangkan site plan tidak demikian.
Master plan adalah berkas yang berfungsi untuk memperjelas rencana pengembangan agar semakin jelas dan sistematis. Karena itu, komponen yang ada dalam contoh master plan harus dibuat dengan serinci mungkin. Lihat kedua poin berikut untuk mengetahui contoh master plan perumahan dan pembentukan kawasan kecil.
Sumber: 3dwarehouse.sketchup.com
Dari pengertian apa itu master plan, bisa dikatakan pembuatannya sangat penting bagi developer perumahan. Seperti yang kita tahu, sebagai pengembang suatu kawasan perumahan harus menyiapkan segala rangkaian kegiatan mulai dari membeli sebuah bidang tanah, membangun, mengembangkan, dan menjual rumah pada lahan tanah tersebut.
Master plan adalah dokumen atau berkas yang bisa membantu developer untuk membangun kawasan berskala besar itu dengan mudah. Secara logika, pembangunan kawasan perumahan tidak akan selesai dalam waktu yang singkat. Butuh proses bertahun-tahun untuk merampungkan proyek tersebut.
Berhubungan dengan hal itu, pasti banyak penyesuaian kembali yang akan terjadi saat pembangunan perumahan berlangsung. Sebab itu, pengembang dan pihak konstruksi hanya bisa berpegang pada contoh master plan perumahan yang telah dibuat sebelumnya.
Sumber: 3dwarehouse.sketchup.com
Selain dibutuhkan oleh seorang atau agen developer perumahan, master plan adalah berkas yang akan sangat bermanfaat bagi pemerintah. Selama ini, pemerintah Indonesia sendiri sering menyisihkan satu lahan tertentu untuk diwujudkan menjadi kawasan rumah subsidi bagi warga yang membutuhkan.
Pada umumnya, proyek yang mengatasnamakan pemerintah sudah pasti berskala besar dan melibatkan banyak pihak. Berkaitan dengan hal tersebut, master plan perumahan subsidi adalah salah satu konsep yang harus dirancang dengan matang jika tidak ingin mengalami resiko buruk ketika proyek tersebut tengah berjalan.
Meskipun sudah mengetahui bahwa master plan adalah sketsa yang bertujuan utama untuk memperjelas prosedur pengembangan infrastruktur, ada juga sejumlah fungsi master plan lainnya yaitu:
Sistematika pembangunan adalah hal yang penting dalam pembuatan proyek demi kelancaran pembangunan yang runtut dan sesuai rencana. Master plan adalah dokumen yang berfungsi sebagai acuan untuk memenuhi goals tersebut
Dalam pengembangan kawasan milik pemerintah atau developer, tidak menutup kemungkinan akan terjadi renovasi atau perubahan rencana. Hal ini menunjukkan bahwa master plan berfungsi sebagai pegangan
Selanjutnya, master plan juga berfungsi untuk mengetahui besar pendanaan dan bagaimana peluang pendapatannya
Salah satu karakter perumahan adalah lahan rumah satu dengan lainnya berukuran sama besar. Anda bisa menggunakan master plan untuk kebutuhan melihat pembagian kavling yang sesuai
Di samping itu, jika ada masalah saat tengah membangun wilayah rumah subsidi atau perumahan pada umumnya, master plan bisa digunakan sebagai dokumen tinjauan bagi pengembang
Poin terakhir, master plan juga berguna sebagai keterangan geografis suatu wilayah tertentu
Kini Anda telah mengetahui seberapa penting fungsi apa itu master plan, terutama dari segi agen properti. Informasi tentang master plan adalah hal dasar saja bagi Anda. Masih banyak persiapan lain yang perlu direncanakan, seperti bagaimana Anda memasarkan listing properti yang akan dijual.
Sumber : https://prospeku.com/artikel/master-plan-adalah—3638